Wardah Everyday Luminous Face Powder

Wardah Everyday Luminous Face Powder
Halloooooooooooooooooo ( ´ ▽ ` )ノ
Sepertinya aku cukup lama ngga ada mereview sesuatu ya?
Nah, kali ini aku akan mereview salah satu bedak tabur yang menjadi favorit aku akhir-akhir ini yaitu Wardah Everyday Luminous Face Powder~
.
Aku lebih suka pakai bedak tabur daripada bedak compact karna aku merasa lebih natural dan ngga gampang cakey.
Awalnya aku pakai bedak marcks shade rose, tapi karna sudah habis jadi aku pakai baby powder deh (・ω・)ノ dan ternyata aku jadi jerawatan + komedoan *hiks*
Jadi aku tuh pingin beli bedak marcks lagi tapi setelah aku melihat mamaku pakai bedak tabur dari Wardah akhirnya aku memutuskan untuk mencobanya deh.
.
Kebetulan banget waktu itu aku dapat voucher belanja 75ribu dari Wardah daaaannnnnnn aku langsung comot bedak tabur dan parfumenya ♪(´ε` )
Kalau kalian pingin tau review dan first impressionnya di aku, yuk baca sampai akhir~
.
.


Claims + Description + Ingredients :
Wardah Everyday Luminous Face Powder

Shade :

Wardah Everyday Luminous Face Powder
google.com
Wardah Everyday Luminous Face Powder
Memiliki 3 pilihan warna yang cocok untuk kulit wanita Asia terutama wanita Indonesia~
Aku pilih shade 03.Ivory (paling terang tapi cocok dikulit aku yang warnanya lebih kearah warmtone).

Packaging :
Wardah Everyday Luminous Face Powder
Berbentuk jar bulat gendut dan lebar berukuran 30gr yang rada bulky dan makan tempat *but it's fine*(^_^)
Jar-nya bening jadi kita bisa lihat isinya dan tutupnya berwarna hijau muda *khas wardah* tapi sayangnya disini tutupnya itu ngga bisa rapat, jadi kalau mau di bawa traveling harus di selotip dan dikaretin biar ngga tumpah ( ̄ー ̄)

Wardah Everyday Luminous Face Powder
Waktu kamu pertama kali beli si bedaknya ditutupin pakai segel warna putih~

Wardah Everyday Luminous Face Powder
Oiyaaaaaaa~
Ada aplikatornya juga berbentuk puff yang 'kurang' lembut (・ω・)ノ

First Impression :
Wardah Everyday Luminous Face Powder
Bedak ini ringannnn banget di kulit *namanya juga bedak tabur* dan dia juga bisa menyerap kelebihan minyak *kalian bisa cek before afternya* ♪(´ε` )
Aku mengaplikasikan pakai puff bawaannya abis itu aku ratakan pakai powder brush~
Bedak ini memberikan efek lembut dan natural diwajah aku, selain itu warna kulit aku jadi terlihat lebih rata.
Oiya, kekurangannya sih dia ngga terlalu lama menahan minyak di kulit wajah ku *1 jam-an minyak-nya udah muncul lagi* 

Price?
IDR.40.000-an (kurleb)

Where to Buy :

Rate :
5/5

Repurchase?
I think soooo~

Overall... Aku suka banget sama bedak ini karna harganya affordable dan dia memberikan efek natural di wajahku ( ´ ▽ ` )ノ
Aku pasti akan beli produk ini lagi tapi bukan dalam waktu dekat~
Lagian aku juga lagi cari bedak tabur yang cocok untuk kulit berjerawat nih
Nah, kalian ada saran ngga bedak tabur yang bagus dan cocok untuk kulit berjerawat?
Atau ternyata kalian suka sama produk ini juga?

Love,

AlodiA

Comments